TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

11 Atlet Podsi Sinjai Ikuti Seleksi PON 20 di Makassar

11 Atlet Podsi Sinjai Ikuti Seleksi PON 20 di Makassar

INSTINGJURNALIS.com -  Sebanyak 11 Atlet Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kabupaten Sinjai, memenuhi panggilan seleksi Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) XX (20) tahap dua di Kota Makassar.

Mereka akan bersaing dengan atlet dari Kabupaten/Kota Se-Sulawesi Selatan (Sulsel), untuk mewakili Sulsel dalam pelaksanaan PON XX di Provinsi Papua tahun 2020 mendatang.

Pelatih PODSI Sinjai, Ruslan Abd Gani mengatakan, nomor cabang olahraga (Cabor) Dayung yang diikuti oleh atlet PODSI Sinjai kali ini adalah nomor Dragon Boat.

Bahkan, saat ini atlet PODSI Sinjai yang memenuhi panggilan seleksi Pra-PON sudah berada di Mako Lantamal VI Makassar, Jalan Yos Sudarso.

”Alhamdulillah, semua atlet kita yang terdiri dari lima laki-laki dan enam perempuan ini sudah berada di lokasi dan sudah melakukan persiapan seleksi “, pungkas Gani, Jumat (21/6/2019)

Gani, yang juga pegiat olahraga di Bumi Panrita Kitta ini, berharap atlet yang mengikuti seleksi memberikan penampilan yang maksimal dan bisa bergabung dalam tim dayung PODSI Sulsel.

”Mari sama-sama berdoa, semoga atlet kita bisa meraih prestasi dan terpilih menjadi atlet PODSI Sulsel yang berlaga di PON 2020 mendatang “, harapnya.

Sebelumnya, PODSI Sinjai juga rutin melakukan latihan persiapan event regional dan nasional. Lokasi latihan PODSI Sinjai terletak di aliran muara Sungai Tangka. (*)

Editor : Ardy

Type above and press Enter to search.