TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Ciptakan Wirausaha, Bupati Sinjai Serahkan Bantuan Peralatan Mesin Jahit

Ciptakan Wirausaha, Bupati Sinjai Serahkan Bantuan Peralatan Mesin Jahit

INSTINGJURNALIS.com - Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Tenaga Kerja Kabupaten Sinjai menggelar pelatihan wirausaha baru tenaga kerja mandiri, Selasa (10/9/2019).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Wisma Hawai, Kecamatan Sinjai Utara secara resmi dibuka oleh Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa. Kegiatan ini diikuti 40 peserta.

"Tujuan kegiatan ini untuk menciptakan dan memperluas lapangan kerja, memperluas dan mengembangkan kegiatan ekonomi lokal dan produktif dan berkelanjutan," ujar Kepala Dinas Koperasi Sinjai, H. Firdaus.

Sementara itu, Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa mengatakan pelatihan ini sebagai upaya untuk meningkatkan keterampilan, kemampuan berusaha, dan peningkatan semangat dan jiwa kewirausahaan.

Selain itu, untuk menumbuhkan wirausaha baru dalam membangun tenaga kerja yang mandiri dan berdaya saing, untuk mewujudkan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat kabupaten sinjai.

“Pelatihan kewirausahaan yang dilaksanakan saat ini dengan memberikan bantuan peralatan mesin jahit kepada perwakilan kelompok usaha menjahit dari 40 desa/kelurahan merupakan bagian dari program penciptaan lapangan kerja dan wirausaha baru sesuai dengan visi misi bupati tahun 2019-2023,″ kata Andi Seto. (*)

Editor : Ardy

Type above and press Enter to search.