TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Menuju Generasi Sehat, Puskesmas Balangnipa Ajak Siswa Makan Buah Sekali Sebulan

Menuju Generasi Sehat, Puskesmas Balangnipa Ajak Siswa Makan Buah Sekali Sebulan

INSTINGJURNALIS.com - Upaya mengenalkan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) terus dimasifkan di Kabupaten Sinjai. Implementasi yang kini diterapkan di sejumlah sekolah di Bumi Panrita Kitta salah satunya, makan buah sekali dalam sebulan.

Seperti halnya yang dilakukan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 35 Sinjai Utara, Jumat (31/1/2020) pagi tadi.

Antusiasme seluruh siswa sekolah yang berada di wilayah kerja Puskesmas Balangnipa itu nampak begitu terlihat.

Pendamping Petugas promosi Kesehatan Puskesmas Balangnipa Andi Sriwiyani berujar, gerakan makan buah bersama di sekolah merupakan tindaklanjut workshop Germas beberapa waktu lalu.

"Kegiatan makan buah bersama ini dilakukan sekali sebulan, setiap hari Jumat," ujarnya.

Dengan begitu, para peserta didik dapat gemar makan buah, menyukai konsumsi buah layaknya seperti makanan pokok.

"Ini Juga untuk mengedukasi para peserta didik guna menjalankan pola hidup sehat dengan mengonsumsi buah," ketusnya.

Gerakan makan buah bersama ini mendapat respon baik dari pihak sekolah. Rahayu Widiyastuti, salah seorang guru pendamping di sekolah tersebut menyampaikan terima kasih atas upaya edukasi peserta didik untuk gemar makan buah.

Apalagi, gerakan makan buah ini merupakan kegiatan positif, karena mengajak peserta didik hidup lebih sehat.

Bahkan Kepala Sekolah SMPN 35 Sinjai Utara Muhammad Ridwan, yang baru beberapa hari menjabat sebagai kepala sekolah, kali pertamanya melakukan kegiatan makan buah di sekolah.

(Satria)

Type above and press Enter to search.