TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Positif Covid-19 di Sinjai Bertambah 2 Orang, Kasus Impor

Positif Covid-19 di Sinjai Bertambah 2 Orang, Kasus Impor
dr. Andi Suryanto Asapa

INSTINGJURNALIS.com - Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Sinjai bertambah dua orang. Kedua penambahan kasus positif ini masing-masing kasus impor dari Makassar.

Mereka berinisial A asal Manipi Kecamatan Sinjai Barat dan inisial S asal dari Kahu, Kabupaten Bone.

Demikian diungkapkan Juru Bicara (Jubir) Covid-19, dr. Andi Suryanto Asapa saat ditemui di Media Center Gugus Tugas Covid-19, usai rapat bersama dengan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa, Kamis (28/5/2020).

Dr. Dedet sapaan Andi Suryanto Asapa menjelaskan, pasien berinisial A berusia 13 Tahun jenis kelamin perempuan ini merupakan kasus impor dari Makassar yang memang kontak dari pasien yang sementara diisolasi di salah satu Hotel di Kota Makassar, kemudian kembali ke Sinjai. Itu didapatkan dari hasil tracking.

"Hasil pengambilan swabnya itu reaktif, kemudian dikirim dan final tadi pagi saya dapatkan hasilnya positif. Alhamdulillah tadi siang sudah dirujuk ke hotel Harper," ungkapnya.

Sedangkan pasien asal Kahu, Kabupaten Bone memiliki riwayat pernah dirawat di Makassar dengan gejala tumor, kemudian masuk ke Puskesmas Kahu selanjutnya di rujuk ke RSUD Sinjai.

"Saat itu kita diagnosa sebagai PDP kemudian dikirim swabnya dan hasilnya juga positif," pungkasnya.

Penambahan kasus positif tersebut, menjadikan kasus positif di Bumi Panrita Kitta sebutan daerah Kabupaten Sinjai hingga saat ini sebanyak 18 kasus. 6 Diantaranya sembuh.

"Jadi hingga saat ini sudah ada 4 klaster di Sinjai, yaitu klaster Jawa Timur, klaster 14, klaster Bone dan Klaster Makassar," jelasnya.

Di sebutkan terdapat 115 sampel swab yang masih ditunggu oleh tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Pemkab Sinjai. Ke semuanya merupakan hasil tracking kontak terhadap penambahan kasus sebelumnya yang jumlahnya 8 kasus.

"Dari 160 kontak terhadap 8 kasus yang positif, itu sudah keluar 49 hasilnya semuanya negatif berarti yang tersisa sekarang 111 kontak ditambah yang ini yang kami tunggu ada 4 kalau. Totalnya 115 swab," tandasnya. (*)

Editor : Satria

Type above and press Enter to search.