TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Apes, Ratusan Guru di Bone Belum Terima Tunjangan Sertifikasi


INSTINGJURNALIS.Com--Sebanyak 900 guru berstatus PNS harus menelan ludah setelah tunjangan sertifikasi triwulan keempat belum sepenuhnya dibayarkan.


Sebab, anggaran sertifikasi triwulan keempat terhitung dari bulan Oktober, November dan Desember tahun 2020 yang digelontorkan pemerintah pusat tidak cukup.


Sekertaris Dinas Pendidikan Kabupaten Bone, Nursalam mengatakan anggaran yang dikucurkan pusat tidak mencukupi kuota pembayaran. Ia mengaku anggaran yang dibutuhkan untuk pembayaran sertifikasi guru sebanyak 50 Miliar.


"Dana pusat untuk pembayaran tunjangan guru PNS tidak cukup, hanya sekitar 80% yang terbayarkan. Dana yang masuk dari pusat 46 Miliar, sementara dana yang dibutuhkan 50 Miliar," kata Nursalam, Rabu (30/12/2020).


Menurut Nursalam hal itu akan menjadi perhatian khusus, guru tidak perlu mengkhawatirkan kondisi ini. Kata dia, tunjangan sertifikasi guru tetap akan dibayarkan.


Untuk anggaran satu bulan yang belum terbayar, pihaknya akan membuat laporan carry over ke Kementerian Pendidikan dan Kementerian Keuangan. Sehingga nanti akan dibayar di tahun 2021 mendatang.


"Kalau seperti biasanya, kekurangan seperti ini akan dibayarkan secara cary over atau kekurangan bayar, namun para guru jangan khawatir kerena tunjangan profesi guru PNS, kita akan bayarkan di triwulan  pertama tahun 2021,'' tambahnya.



(Fad)

Komentar0

Type above and press Enter to search.