TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Dinkes Sinjai Gelar Workhsop Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat

Dinkes Sinjai Gelar Workhsop Tim Pelaksana Kesehatan Jiwa Masyarakat

INSTINGJURNALIS.com - Sebanyak 50 peserta lintas sektoral mengikuti Workhsop tim pelaksana kesehatan jiwa masyarakat yang digelar oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Sinjai di Wisma Sanjaya, Jalan Samratulangi, Kecamatan Sinjai Utara.

Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, Selasa, 30 hingga 31 Juli 2019 secara resmi dibuka oleh Staf Ahli Bupati Bidang Sosial dan SDM, Muh Irvan.

Dalam sambutannya, mewakili Pemerintah Daerah Muh Irvan, menyampaikan apresiasi atas langkah yang diambil Dinkes Sinjai dalam hal penanganan kesehatan jiwa masyarakat.

"Ini adalah salah satu upaya dalam pencegahan yang patut kita dukung bersama. Olehnya itu dengan adanya kegiatan ini diharapkan kerjasama lintas sektoral dalam rangka mengurangi tingkat gangguan jiwa khususnya di Kabupaten Sinjai," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Sinjai, dr. Andi Suryanto Asapa menuturkan, workhsop ini digelar dalm rangka untuk meningkatkan pemahaman lintas sektor tentang peran dan fungsi masing-masing sektor.

Serta meningkatkan peran serta dan kemitraan lintas sektor secara terpadu dan berkesinambungan.

Apalagi permasalahan kesehatan jiwa sangat besar dan dapat menimbulkan beban kesehatan yang signifikan.

"Olehnya itu dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat semakin meningkatkan peran kita dalam hal pencegahan gangguan jiwa masyarakat dan terlaksananya upaya pencegahan dan pengendalian kesehatan jiwa di masyarakat yang terpadu dan berkesinambungan," ungkapnya.

Workhsop ini menghadirkan narasumber dari Sekretariat Tim Pengelola Kesehatan Jiwa Masyarakat (TPKJM) Provinsi Aceh, drg Sarifah Yssi Hediyati dan
Kepala seksi P2PTM dan Keswa Dinkes Provinsi Sulsel, Hj. Farlina. (Ardy)

Type above and press Enter to search.