TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Dua Korban Kapal Tenggelam di Selayar Kembali Ditemukan Selamat

 Dua Korban Kapal Tenggelam di Selayar Kembali Ditemukan Selamat


INSTINGJURNALIS.com - Sebanyak dua orang awak Kapal Motor (KM) Darmawan Jaya GT 27 yang tenggelam pada Senin, 24 Januari 2022 lalu, berhasil ditemukan dalam kondisi selamat.


Informasi tersebut disampaikan Legislator DPRD Sinjai, Muzawwir usai berkoordinasi dengan Kepala Syahbandar Bone, Sabtu, (29/01/2022).


“Saya sudah komunikasi dengan pak Kepala Syahbandar Bone. Alhamdulillah 2 orang berhasil ditemukan,” ujarnya


Kedua orang tersebut bernama Darmawan (nakhoda kapal) dan Salimin, awak kapal asal Buton.


“Sesuai informasi dari pak Kepala Syahbandar Bone, keduanya ditemukan pada hari Jumat, 28 Januari pada jam 09.00 pagi di sekitar Pulau Kalao Toa, Selayar,. Ini ditemukan oleh nelayan asal Bajoe,” jelasnya.


Hingga saat ini, kedua korban telah berada di Kantor Syahbandar Bone dan selanjutnya akan dipulangkan ke keluarganya masing-masing di Kecamatan Kajuara, Kabupaten Bone.


Sebelumnya, juga berhasil ditemukan 1 orang korban bernama Adrian Arlan. Sampai sekarang, pihak Basarnas dan BPBD Selayar terus berupaya mencari dua orang korban yang hingga kini belum ditemukan.


Muzawwir bersama legislator DPRD Sinjai lainnya, Zahra Usman telah menjenguk salah satu keluarga korban di Kelurahan Lappa, Sinjai Utara yang hingga kini belum ditemukan.


“Tadi kami juga telah mendatangi rumah keluarga Rahmat atau biasa dipanggil Ahon. Istrinya yang ditinggalkan punya bayi berusia dua bulan kasian. Keluarga korban berharap agar bisa segera ditemukan,” pungkasnya.


Seperti diketahui, KM Darmawan Jaya GT 27 yang dinakhodai oleh Darmawan mengalami kecelakaan. Kapal pengangkut beras itu dikabarkan tenggelam di Perairan Selayar akibat hantaman gelombang setinggi 4 meter pada Senin malam, (24/01/2022)


Informasi yang diperoleh, jumlah awak kapal tersebut berjumlah 5 orang, berangkat dari Pelabuhan Larea-Rea Kabupaten Sinjai menuju Waidawan, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dengan mengangkut 45 ton beras.

Komentar0

Type above and press Enter to search.