TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Tiga Tahun Kepemimpinan Andi Seto Asapa, 204 KM Jalan di Sinjai Berhasil Dibangun

Satria


INSTINGJURNALIS.Com--Tiga tahun kepemimpinan Andi Seto Asapa sebagai Bupati Sinjai berhasil merealisasikan program peningkatan infrastruktur yang tersebar di beberapa kecamatan.


Dari data Dinas PUPR Sinjai, total panjang jalan yang kini telah dikerjakan selama kepemimpinan Bupati ASA mencapai 204,14 Kilometer (KM) yang tersebar di delapan kecamatan.


Data peningkatan infrastruktur jalan ini meliputi tahun 2019 sepanjang 41,79 KM, tahun 2020 145,91 KM dan tahun 2020 sepanjang 16,44 KM. Total jalan ini sudah termasuk pemeliharaan jalan.


"Alhamdulillah selama tiga tahun terakhir sudah 204 KM lebih yang sudah dikerjakan, ini semua dilakukan pak Bupati (ASA Red) dalam mendukung akselerasi dan mobilitas barang dan jasa," ungkap Fungsional Teknik Jalan dan Jembatan, Bidang Bina Marga PUPR Sinjai, Andi Adnan Najamuddin, Selasa (4/1/2021)


Dia menyebut, peningkatan infrastruktur jalan tersebut bersumber dari Dana Alokasi Daerah (DAK), Pinjaman daerah hingga dana infrastruktur daerah (DID).


Di tempat terpisah, Bupati ASA menyampaikan, peningkatan infrastruktur jalan di Kabupaten Sinjai menjadi salah satu program prioritas selama pemerintahannya.


Di sisa waktu kurang lebih dua tahun ini, pihaknya akan terus berkomitmen untuk merealisasikan janji politiknya kepada masyarakat Sinjai dalam hal peningkatan infrastruktur jalan.


Hal itu dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat sehingga dapat menikmati jalan yang mulus dan layak.


"Komitmen kami bagaimana menghadirkan jalan yang mulus. Tentu jalan mulus ini akan berdampak pada peningkatan perekonomian bagi masyarakat," jelasnya.


Sekadar diketahui, selain jalan Bupati ASA juga telah menyelesaikan pembangunan tujuh buah jembatan. Tujuannya untuk membuka daerah terisolir dan memperlancar akses transportasi dari satu desa ke desa lain serta antar kecamatan.

Komentar0

Type above and press Enter to search.