TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Link Unduh Imsakiyah Ramadhan tahun 1444 H/2023 M

 


INSTINGJURNALIS.COM   -   Kementerian Agama RI telah menerbitkan Jadwal Waktu Shalat dan Imsak Ramadhan tahun 1444 H/2023 M. Berikut link jadwal imsakiyah Ramadhan 1444 H/2023 M. 


Jadwal ini dapat diakses di situs resmi Direktorat Bina Masyarakat Islam Kemenag dengan alamat https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah 


Cara Cek Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2023 Kemenag

  1. Buka situs https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah 
  2. Pilih provinsi dan kota atau kabupaten sesuai tempat tinggal anda.
  3. Klik cari dan jadwal dapat langsung diunduh


Sebagai contoh, jadwal Imsak Ramadhan 2023 Kabupaten Sinjai sekitar puku 04.38 WITA selama sebulan penuh, sedangkan waktu adzan maghrib sekitar pukul 18.13 WITA. 


Waktu Imsak sederhanya adalah peringatan agar umat muslim berhati-hati dalamp menjalani puasa. meski begitu, sebenarnya waktu wajib menghentikan makan dan minum adalah ketika adzan subuh berkumandang.


Untuk diketahui, mazhab Maliki berpandangan bahwa ibadah puasa Ramadhan adalah satu kesatuan ibadah sehingga membaca satu kali niat saja sudah cukup untuk sebulan penuh. Mari kita simak bacaan niatnya di bawah ini:


"Nawaitu shauma jami'i syahri ramadhani hadzihis sanati taqlidan lil imami Malik fardhan lillahi ta'ala"


Artinya: "Aku niat berpuasa di sepanjang bulan Ramadhan tahun ini dengan mengikuti Imam Malik, fardhu karena Allah." 


Seperti yang diketahui, Pemerintah Republik Indonesia belum resmi mengumumkan awal puasa Ramadhan tahun ini karena Kemenag harus menjalani sidang isbat untuk menilai posisi bulan atau hilal.


Sementara PP Muhammadiyah sudah mengumumkan jadwal 1 Ramadhan 1444 H yang jatuh pada tanggal 23 Maret 2023 dan menetapkan Idul Fitri pada Jumat 21 April 2023. 




Dikutip dari laman Suara Muhammadiyah, untuk menentukan 1 Ramadan dan 1 Syawal, Muhammadiyah memakai perhitungan peredaran bulan (hisab) atau disebut sebagai hisab hakiki wujudul hilal.


Ide tersebut dipelopori Wardan Diponingrat berdasarkan Alquran Surah Yasin ayat 39-40, hadits, konsep fiqih, dan ilmu astronomi.


Di mana matahari tenggelam lebih dahulu dibandingkan dengan bulan walau hanya kurang semenit.


Berbeda dengan metode hisab lembaga lain yang biasanya tidak memperhitungkan tinggi daerah, metode hisab yang dipakai Muhammadiyah di samping memperhitungkan posisi lintang dan bujur daerah juga memperhitungkan tinggi daerah yang dihisab.



Awal waktu subuh dan imsak dalam jadwal imsakiyah ramadhan 1444 H ini dihitung sesuai dengan kriteria awal waktu subuh hasil Munas Tarjih Muhammadiyah ke-31 tahun 2020. Yaitu awal waktu subuh ditentukan ketika ketinggian matahari berada dalam posisi minus delapan belas derajat.


Bagi segenap umat muslim yang ingin mendapatkan jadwal imsakiyah Ramadhan tahun 1444 H / 2023 ini dapat mengunduhnya melalui link di bawah ini:


Berikut Link Unduh Imsakiyah Ramadhan PP Muhammdiyah Untuk Seluruh Indonesia :


(1) Banda Aceh | Download di sini

(2) Medan (Sumut) | Download di sini

(3) Padang (Sumbar) | Download di sini

(4) Pekanbaru (Riau) | Download di sini

(5) Tanjung Pinang (Kepri) | Download di sini

(6) Pangkal Pinang (Babel) | Download di sini

(7) Palembang (Sumsel) | Download di sini

(8) Semarang (Jateng) | Download di sini

(9) Surabaya (Jatim) | Download di sini

(10) Jakarta (D.K.I) | Download di sini

(11) Bandung (Jabar) | Download di sini

(12) Serang (Banten) | Download di sini

(13) Mamuju (Sulbar) | Download di sini

(14) Makassar (Sulsel) | Download di sini

(15) Palu (Sulteng) | Download di sini

(16) Kendari (Sultra) | Download di sini

(17) Gorontalo (Gorontalo) | Download di sini

(18) Manado (Sulut) | Download di sini

(19) Ternate (Malut) | Download di sini

(20) Ambon (Maluku) | Download di sini

(21) Manokwari (Papua Barat) | Download di sini

(22) Nabire (Papua Tengah) | Download di sini

(23) Jayapura (Papua) | Download di sini

(24) Denpasar (Bali) | Download di sini

(25) Jayawijaya (Papua Pegunungan) | Download di sini

(26) Sorong (Papua Barat Daya) | Download di sini

(27) Merauke (Papua Selatan) | Download di sini

(28) Bengkulu (Bengkulu) | Download di sini

(29) Jambi (Jambi) | Download di sini | Download di sini

(30) Bandar Lampung (Lampung) | Download di sini

(31) Pontianak (Kalbar) | Download di sini

(32) Palangkaraya (Kalteng) | Download di sini

(33) Banjarmasin (Kalsel) | Download di sini

(34) Samarinda (Kaltim) | Download di sini

(35) Tanjung Selor (Kaltara) | Download di sini

(36) Kupang (NTT) | Download di sini

(37) Mataram (NTB) | Download di sini

(38) Yogyakarta (DIY) | Download di sini

(39) Sinjai-Sulawesi Selatan (SJI) | Download di sini

Link Unduh untuk Wilayah Kabupaten Sinjai

Penetapan Ramadan 1444 H versi Muhammadiyah jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023 Masehi. Hal tersebut tercantum pada Maklumat PP (Pimpinan Pusat) Muhammadiyah No. 1/MLM/I.E/2023 yang disampaikan dalam konferensi pers di kantor PP Muhammadiyah, Yogyakarta.



BERLANGGANAN ARTIKEL, IKUTI KAMI : [ADS]


Komentar0

Type above and press Enter to search.