INSTINGJURNALIS.COM - Usai menggelar berbagai macam kegiatan lomba Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kecamatan Sinjai Selatan menggelar ramah tamah di Halaman kantor Kecamatan Sinjai Selatan, Selasa (21/8/2024) malam.
Camat Sinjai Selatan, Andi Baso Mangunrawa, menyampaikan, terima kasih kepada berbagai pihak dan masyarakat yang selama ini sudah mengikuti rangkaian acara perayaan 17 Agustus di Kecamatan Sinjai Selatan.
“Kami selaku Pemerintah Kecamatan berterima kasih atas sumbangsih dari berbagai pihak yang sudah membantu atas kelancarannya acara kita dari awal sampai pada malam hari ini," katanya.
ABM sapaan akrab Camat Sinjai Selatan, ini juga menjelaskan bahwa ramah tamah juga momentum untuk mempererat tali silaturahmi dengan pemerintah se kecamatan Sinjai Selatan dan seluruh elemen masyarakat Sinjai Selatan.
"Mudah-mudahan apa yang menjadi perayaan kita pada tahun ini bisa memberikan makna nasionaliseme, solidaritas, dan gotong-royong yang patut kita pelihara. Semoga kedepannya kita dapat melaksanakan kegiatan seperti ini lagi," jelasnya.
Diketahui, pelaksanaan kegiatan ramah tamah tersebut panitia penyelenggara mengumumkan nama para pemenang serta melakukan penyerahan piala dan sertifikat kepada pemenang berbagai lomba tingkat SD, SMP, SMA, hingga Kepala Desa/Lurah dalam rangka memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.
Turut hadir unsur Forkopincam Sinjai Selatan, Kasat Reskrim Polres Sinjai IPTU Andi Rahmatullah, Kepala Desa/Lurah, Kepala Sekolah, Guru-guru Beserta siswa-siswi dan Masyarakat Sinjai Selatan.
Penulis : Fikar
Editor : INSTING JURNALIS
- SIMAK BERITA & ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
- BERLANGGANAN DI CHANNEL WHATSAPP
Komentar0