TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

IGTKI Sinjai Patungan Lalu Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan, Santuni Kaum Dhuafa

 


INSTINGJURNALIS.COM  -  Berbagi berkah ramadan dengan memberikan santunan kepada kaum dhuafa yang ada di Sinjai digelar Pengurus Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia Persatuan Guru Republik Indonesia (IGTKI-PGRI) Kabupaten Sinjai.


Kegiatan ini berlangsung di Halaman TK Negeri X (10) di jalan Arif Rahman Hakim, yang dihadiri oleh seluruh Pengurus IGTKI Kabupaten Sinjai, Rabu (12/4/2023) sore.


Ketua IGTKI-PGRI Sinjai Arayyana Hamra mengatakan pemberian santuan ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian para guru TK yang ada di Sinjai kepada masyakat Sinjai khususnya warga kurang mampu. 


"Di bulan ramadan ini salah satu yang dianjurkan adalah memperbanyak sedekah. Olehnya itu kami dari guru TK ingin berbagi dengan sesama apalagi menjelang lebaran idul fitri," ucapnya. 


Dikatakan, donasi dari hasil santunan yang diberikan ini berasal dari sumbangan para Guru TK yang ada di Sinjai baik yang berstatus PNS,  PPPK maupun guru non PNS. 



"Alhamdulillah sekitar 180 kupon kita bagikan kemudian kita tukarkan dengan santunan uang tunai. Sasarannya para petugas kebersihan, tukang becak, tukang ojek dan masyarakat kurang mampu," bebernya. 


Ia pun berharap melalui kegiatan ini dapat menumbuhkan sikap kepedulian dan mau berbagi dikalangan guru Taman Kanak-Kanak yang ada di Sinjai.


"Semoga semua yang kita lakukan ini dapat membawa kebahagiaan bagi kita semua," ujarnya. (And)



BERLANGGANAN ARTIKEL, IKUTI KAMI : [ADS]


Komentar0

Type above and press Enter to search.