TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Komisi Informasi Sulsel Cari Anggota Baru, Buka Pendaftaran Hingga 2 Oktober

 


INSTINGJURNALIS.COM  [ADS]     -  Tim Seleksi Komisi Informasi (Timsel) Provinsi Sulsel segera membuka pendaftaran Seleksi Anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel untuk periode 2023-2027. Pendaftaran akan dilakukan mulai 18 September hingga 2 Oktober 2023 di Sekretariat KI Kantor Gubernur Sulsel.


Ketua Tim Seleksi KI Sulsel, Hasrullah, menyatakan bahwa tim seleksi anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel terdiri dari 5 orang. Selain dirinya, ada Muhlis Madani (Wakil Ketua), Asradi (Anggota), Tautoto Tanaranggina (Perwakilan Pemprov Sulsel), dan Gede Naraya (Perwakilan KI Pusat).


"Pengumuman akan dilakukan mulai besok tanggal 13 hingga 15 September. Pendaftaran akan dimulai tanggal 18 September - 2 Oktober 2023," ujarnya pada Selasa (12/09).


Pendaftaran ini terbuka untuk umum dengan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Di antaranya, calon harus berdomisili di Provinsi Sulsel, memiliki pendidikan minimal S1, memiliki integritas, serta memiliki kemampuan dalam bidang komunikasi dan informasi.


Komisi Informasi adalah lembaga mandiri yang berfungsi menjalankan Undang-undang dan peraturan pelaksanaannya dalam menetapkan standar layanan Informasi Publik dan menyelesaikan Sengketa Informasi Publik melalui Mediasi dan/atau Ajudikasi nonlitigasi.


"Kami mengajak seluruh putra-putri terbaik Sulawesi Selatan untuk ikut serta dalam pendaftaran calon anggota Komisi Informasi Provinsi Sulsel Periode 2023-2027. Kami berharap dapat berperan dalam pembangunan yang ada di Sulsel," tambahnya.


Provinsi Sulsel juga dianggap sebagai pionir dalam Kawasan Timur Indonesia (KTI). Oleh karena itu, diharapkan terpilihlah orang-orang terbaik di Sulsel untuk menjadi Anggota KI Provinsi Sulsel.


"Nantinya, dalam tahap penjaringan, tim seleksi akan memilih sekitar 10 - 15 orang untuk diusulkan ke DPRD Provinsi Sulsel," jelasnya.



BACA BERITA LAINNYA DISINI 

SIMAK BERITA & ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS   

ATAU BERLANGGANAN DI TELEGRAM

Komentar0

Type above and press Enter to search.