TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Bupati Sinjai Beri Label Rumah Penerima Bantuan PKH, Warga Bilang Begini...

Bupati Sinjai Beri Label Rumah Penerima Bantuan PKH, Warga Bilang Begini...

INSTINGJURNALIS.com - Data penerima bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) di Kabupaten Sinjai dipastikan akan lebih akurat. Sebab, Tahun ini Pemerintah Daerah melalui Dinas Sosial (Dinsos) Sinjai melakukan pelabelan rumah keluarga pra sejahtera penerima bantuan PKH.

Pelabelan rumah penerima bantuan tersebut secara simbolis dilakukan oleh Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa di Desa Sanjai, Kecamatan Sinjai Timur, Sabtu (21/12/2019).

Dalam sambutannya, Andi Seto menyatakan, program keluarga harapan bukanlah kelanjutan dari bantuan langsung tunai yang merupakan salah satu cash program untuk mengatasi dampak akibat kebijakan kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM).

Akan tetapi, kata dia, program keluarga harapan merupakan salah satu strategi penanggulangan kemiskinan yang ditujukan kepada keluarga pra sejahtera. Hal itu dilakukan sebagai upaya peningkatan sumber daya manusia seperti, pendidikan, kesehatan dan gizi.

"Labelisasi rumah keluarga pra sejahtera ini merupakan bagian tanggung jawab kami selaku pemerintah daerah," ungkapnya.

Dengan begitu, lanjut Andi Seto, hal itu dapat lebih memudahkan dalam pengelolaan dan pengawasan bagi penerima bantuan sosial PKH. Demi suksesnya, pelaksanaan itu, Bupati Andi Seto berharap adanya kerjasama dan dukungan dari semua stakeholder.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial, H. Muhammad Irvan, mengungkapkan pelabelan itu dimaksudkan sebagai penanda, bahwa rumah atau keluarga yang tinggal di dalam rumah tersebut merupakan penerima bantuan seperti penerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pokok Non Tunai (BPNT).

"Jadi jumlah keluarga pra sejahtera yang menerima bantuan sosial untuk tahap keempat tahun ini berjumlah 8.230 keluarga penerima manfaat yang tersebar di sembilan kecamatan dengan total anggaran sebesar 30,6 milyar rupiah, " sebutnya.

Menurutnya, pemasangan label tersebut juga disambut baik oleh warga penerima manfaat dan menyampaikan dukungan dan apresiasi terhadap upaya itu.

"Kegiatan ini sangat bagus sekali dan saya setuju rumah kami dipasangi label seperti itu agar betul-betul tidak ada yang cemburu sebab memang faktanya kami tidak punya apa-apa kodong, " kata Hasse dengan logat bugis usai rumahnya dipasangi labelisasi oleh Bupati Sinjai. (*)

Editor : Ardy

Type above and press Enter to search.