TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Longsor di Desa Pattongko, 1 Rumah Warga Terdampak

 

Longsor di Desa Pattongko, 1 Rumah Warga Terdampak

INSTINGJURNALIS.com - Bencana alam berupa tanah longsor di bahu jalan Dusun Manubbu, Desa Pattongko, Kecamatan Sinjai Tengah, Kabupaten Sinjai mengakibatkan satu unit rumah warga setempat terdampak.


Musibah tersebut terjadi pada Kamis, (13/5/2021) sekira pukul 23.00 Wita. Pada saat kejadian hujan deras mengguyur wilayah itu.


Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sinjai, Budiaman mengungkapkan, pihaknya yang mendapat informasi langsung menunju lokasi kejadian bersama sejumlah personil BPBD sejak siang tadi untuk melakukan evakuasi terhadap rumah korban yang berada ditepi jalan itu 


"Gotong royong masyarakat dibantu teman-teman BPBD kami telah melakukan evakuasi terhadap rumah korban. Jadi yang bisa diselamatkan kita selamatkan dan mereka (pemilik rumah) sudah mendapat lokasi bangunan dari orang tuanya," ujar Budiaman, Jumat (14/5/2021).


Dikatakan Budiaman, sesuai dengan kebijakan Pemerintah Daerah dibawah pimpinan Bupati Andi Seto Asapa (ASA) saat terjadi bencana yang pertama harus dilakukan adalah bagaimana menyelematkan jiwa manusia terlebih dahulu.


"Tadi sudah kami sampaikan ke pak Bupati dan beliau tetap pada komitmennya bagaimana mengutamakan keselamatan masyarakat untuk semua kebencanaan yang terjadi. Sekali lagi bapak Bupati menginginkan semua terselamatkan. Menyelematkan jiwa manusianya, serta harta benda yang ada," ujarnya.


Budiaman, mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada mengenai potensi terjadinya bencana, selain itu 

untuk mengupdate setiap informasi cuaca yang disampaikan oleh BMKG.


"Himbauan kita memang sejak bulan Oktober tahun 2020 lalu dengan fenomena La Nina kita sudah intens melakukan himbauan dan penyampaian informasi mengena perkembangan cuaca," tandasnya.


Editor : Satria



Komentar0

Type above and press Enter to search.