TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Carut-marut Data Pemilih di KPUD Sinjai

Carut-marut Data Pemilih di KPUD Sinjai

INSTINGJURNALIS.com - Aliansi Mahasiswa dan Pemuda (AMP) Sinjai menemukan carut-marutnya data Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Komisi Pemilihan Umum (KPU), jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2019.

Hal itu terungkap, saat AMP melakukan investigasi terkait DPT 2019. Alhasil, AMP menemukan adanya oknum anggota Polri terdaftar sebagai pemilih juga terdapat wajib pilih yang memiliki dua NIK KTP.

"Tentu hal ini menjadi tanda tanya besar bagi publik, lho kok bisa begitu," ungkap Koordinator AMP, Rola Suryanama. Rabu (27/3/2019).

Tak hanya itu salah satu pemuda Sinjai, Allink juga menanggapi hal tersebut. Menurutnya, data wajib pilih yang da di KPUD Sinjai potensi kacaukan hasil pemilihan nanti. Pasalnya, sampai sekarang masih banyak data wajib pilih di Sinjai yang memiliki data ganda.

"Kami temukan berbagai kasus di Data DPT KPUD Sinjai, selain adanya oknum Polisi yang terdaftar sebagai pemilih juga terdapat pemilih yang memiliki dua NIK," kata Allink. [man]

Editor : Satria

Type above and press Enter to search.