TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Ruang Isolasi Hotel Sinjai Rawat 10 Pasien Covid-19, RSUD 5 Orang

Ruang Isolasi Hotel Sinjai Rawat 10 Pasien Covid-19, RSUD 5 Orang
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Sinjai, Akhriani


INSTINGJURNALIS.com - Kasus pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sinjai masih mengalami peningkatan secara signifikan. Pada Rabu 27 Januari 2021 ada penambahan sebanyak 52 pasien terkonfirmasi positif.


Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Sinjai, Akhriani mengungkap, perkembangan kasus Covid-19 di Kabupaten Sinjai hingga saat ini mencapai 1.615 kasus. Angka itu merupakan jumlah kasus selama pandemi Covid-19 mewabah di Bumi Panrita sebutan daerah tersebut.


Sedangkan, pasien yang dinyatakan telah sembuh sebanyak 1.045. Dengan begitu, kasus konfirmasi aktif yang saat ini sementara perawatan sebanyak 557 orang. Mereka, menjalani perawatan, baik di Hotel Sinjai, RSUD maupun dirumah masing-masing.


Dikatakan Akhriani ruang isolasi Hotel Sinjai yang terletak di Jalan Persatuan Raya, Kecamatan Sinjai Utara saat ini merawat beberapa orang pasien yang tekonfirmasi positif Covid-19. 


"Pasien konfirmasi positif yang dirawat di Hotel Sinjai sebanyak 10 orang, sedang di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sinjai ada lima orang. Totalnya 15 orang semua, selebihnya melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing," ungkapnya saat ditemui diruang kerjanya, Kamis (28/1/2021).


Dia menjelaskan, berdasarkan petunjuk teknis terkait pedoman pencegahan dan penanggulangan Covid-19 pada revisi lima, dikatakan bahwa untuk yang tidak bergejala ataupun bergejala ringan, itu dimungkinkan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah yang penting memenuhi persyaratan.


Dimana pasien positif yang menjalani isolasi mandiri di rumah, sebisa mungkin menghindari sentuhan dengan anggota keluarga lainnya agar tidak menularkan virus ke orang lain.


Pihaknya, menghimbau kepada seluruh masyarakat maupun yang terkonfirmasi positif agar disiplin menerapkan pola 3M (menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, dan menjaga jarak). Sebab hal itu disebut menjadi cara ampuh untuk mencegah penyebaran virus korona (covid-19). 


Laporan : Satria

Komentar0

Type above and press Enter to search.