TSMpGUd8BUMoGUMoTSO6TSM7Ti==

Ada Lomba Menyanyi dan Fashion Show Antar Kades dan Lurah di Sinjai

 


INSTINGJURNALIS.COM Lomba demi lomba dilaksanakan dalam Semarak Februari Hari Jadi Sinjai (HJS) ke-459. Menariknya ada lomba menyanyi dan Fashion Show untuk para Kepala Desa (Kades) dan Lurah di Kabupaten Sinjai.


Kegiatan tersebut diprakarsai oleh Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Sinjai bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Sinjai.


Para kades dan lurah di Sinjai menggandeng pasangannya masing-masing. Secara bergantian berjalan di catwalk menampilkan baju adat.


Tidak hanya itu, para kades dan lurah juga ikut dalam lomba menyanyi. Suara merdu dari mereka menambah keseruan kegiatan yang dipusatkan di Gedung Sinjai Bersatu, Rabu (15/2/2023) 


Asisten Administrasi Umum Setdakab Sinjai, Haerani Dahlan yang membuka lomba ini berharap, ajang tersebut dapat menjadi momen silaturahmi antar seluruh Kepala Desa dan Lurah bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai.


"Kita berharap ini menjadi ajang silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten dengan para Kepala Desa dan Lurah. Sebenarnya kita tidak mencari idol. Yang kita utamakan adalah kebersamaan dengan para Kepala Desa dan Lurah," ujarnya. (Satria)



BERLANGGANAN ARTIKEL, IKUTI KAMI : [ADS]


Komentar0

Type above and press Enter to search.